hello teman

ayo belajar matematika

Cara Belajar Matematika – Siapa bilang matematika itu sulit? Banyak sih yang bilang begitu. Matematika berbeda dengan mapel-mapel lainnya yang banyak hafalan. Mapel matematika identik dengan hitungan dan angka-angka.



1. Belajar memahami, bukan menghafal
Dalam mapel matematika, ada banyak rumus yang harus dikuasai, mulai dari rumus bangun datar, bangun ruang, aljabar, logaritma, trigonometri, dan sebagainya. Menghafal rumus tentu berbeda dengan menghafal materi pelajaran yang banyak bacaan seperti PKn, IPS, dan sebagainya.
Kalau rumus cuma dihafal, tentu sulit. Rumus matematika harusnya dipahami, bukan untuk dihafal. Meski hafal rumus, tapi kalau cara menggunakannya saja tidak bisa, bagaimana mau mengerjakan soal?
.
2. Banyak berlatih soalSupaya lebih paham dan lebih menguasai materi, perbanyak berlatih soal. Matematika adalah mapel hitung-hitungan. Jadi, tidak cukup sekadar hafal dan paham rumus saja. Kalian harus bisa menerapkan rumus untuk menjawab soal. Kalian bisa belajar pemecahan masalah dari suatu soal matematika.
3. Perhatikan guru saat pelajaran matematika
Perhatikan apa yang guru matematika kalian terangkan saat jam pelajaran. Jangan asyik sendiri, jangan malah mengobrol dengan teman. Coba pahami apa yang guru kalian jelaskan. Kalau kalian kurang paham dengan penjelasan guru kalian, tanyakanlah. Guru pun mempersilakan murid-muridnya untuk bertanya jika ada kesulitan.
4. Usahakan mengrjakan PR sendiri
Jika kalian diberi PR matematika, usahakan untuk mengerjakan dengan kemampuan sendiri. Pekerjaan rumah merupakan kesempatan untuk mengasah kemampuan kalian. Dengan pekerjaan rumah, kalian bisa menilai sejauh mana pemahaman kalian terhadap materi yang diberikan.
5. Berdiskusi dengan teman
Kalau ada soal yang susah, coba bertanya kepada teman, berdiskusi untuk memecahkan persoalan secara bersama-sama. Atau kalian bisa membuat kelompok belajar, ketika ada tugas dari sekolah kemudian dikerjakan secara bersama-sama, jika ada yang kurang paham bisa tanya ke teman. Sebaliknya, kalian juga bisa menjelaskan apa yang kalian bisa ketika teman bertanya tentang matematika. Meski kerja kelompok, kalian tetap harus berusaha mengerjakannya sendiri, bukan bergantung pada jawaban teman.
Itulah beberapa cara belajar matematika agar cepat paham. Matematika bukan alasan untuk malas belajar. Coba pahami matematika dengan baik. Nyatanya banyak orang yang suka mapel matematika.
untuk penjelasan lebih lanjut bisa klik ling di bawah 

1 komentar: